Example 728x250

Briefing Dankolatmar, Latih Dan Berikan Materi Terbaik Agar Bermanfaat Di Medan Tugas

PASURUAN, MN CAKRAWALA. COM
Dispen Kormar (Pasuruan). Briefing Komandan Komando Latih Korps Marinir (Dankolatmar) Kolonel Marinir I Made Sukada, S.E selaku Wadan Latihan pada Prasatgasmar Pulau Terluar (Puter) XXVII Ta. 2023 di Lapangan Bola Puslatpurmar 3 Grati, Pasuruan, Jumat (05/05/2023).

Seperti kita ketahui Tupok TNI termasuk Korps Marinir adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI serta melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia antara lain dengan melaksanakan tugas operasi Pam Ambalat dan Pam Pulau terluar Indonesia.

Dalam rangka penyiapan latihan Prasatgasmar Ambalat dan Puter guna memberikan gambaran untuk dipedomi kepada para prajurit yang akan melaksanakan penugasan sehingga mempunyai kemampuan dan kesiapan untuk menghadapi berbagai kondisi, situasi serta kemungkinan yang dapat terjadi di daerah operasi.

Dengan berbagai materi latihan yang akan diberikan meliputi, materi tempur, materi komlek, materi hukum, materi intelijen dan materi teritorial diharapkan para prajurit dapat
melaksanakan tugas dengan baik dan aman yang ditunjang dari segi pengetahuan, keterampilan dan kedisiplinan dalam melaksanakan tugas.

‘’Mengacu pada evaluasi pratugas sebelumnya, perlu adanya pembekalan materi harwat motor tempel sehingga prajurit paham dan yakin betul serta dapat mengatasi berbagai kendala, adanya pembekalan SOP (Standar Operasi Prosedur) pada setiap kegiatan dalam penugasan dan perlu adanya penambahan materi laut juga,’’ jelas Dankolatmar.

Kepada para pelatih berikan materi dan latihkan dengan sungguh-sungguh sehingga bermanfaat dan berhasil guna bagi prajurit di penugasan nantinya, pungkasnya.

(Dispen Kormar/aly)