Media Nasional Cakrawala.com,Musi Rawas-Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud menghadiri Rapat Koordinasi Bidang Pangan Bersama Menteri Koordinator Bidang Pangan, Senin (13/01/2025). Bertempat di Griya Agung Palembang.
Disampaikan Bupati, Kabupaten Musi Rawas merupakan daerah pertanian khususnya pertanian tanaman pangan, dengan komoditas padi. Kabupaten Musi Rawas merupakan daerah penghasil padi terbesar kelima di Sumatera Selatan yang didukung oleh ketersediaan lahan sawah irigasi, sawah tadah hujan, sawah rawa/lebak, kurang lebih mencapai 29,5 ribu Ha.
Dikatakan ia, Kabupaten Musi Rawas sangat potensial untuk pengembangan budidaya perikanan air tawar. Ketersediaan sumber air yang cukup, telah menjadikan Musi Rawas sebagai sentra budi daya perikanan air tawar di Sumatera Selatan. Dengan adanya lahan yang cukup luas ini, Musi Rawas juga tentu berpotensi untuk pengembangan ternak.
Musi Rawas juga mempunyai produk unggulan daerah yaitu, beras, dengan berbagai variasi jenisnya, dan komoditas perikanan meliputi ikan nila, lele, mas dan pati.
Selain itu, point penting dan perlu mendapat solusi. Mungkin bukan hanya di Musi Rawas, namun juga permasalahan secara Nasional. Masalah yang masih terjadi diantaranya adalah ketersediaan pupuk, harga beras ketika panen, dan tentunya masalah ketersediaan air irigasi. Di sektor perikanan, pembudidaya ikan di Musi Rawas masih mengeluhkan harga pakan ikan yang tinggi, dan kualitas bibit ikan yang terus menurun.
Namun, lanjut Bupati menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Musi Rawas telah bersinergi dengan pemerintah Provinsi Sumatera Selatan maupun Pemerintah Pusat dalam menyelesaikan permasalahan seperti, penyediaan bibit unggul, mengoptimalkan penyediakan pupuk bersubsidi, menyediakan sarana prasarana produksi pertanian, memelihara jaringan irigasi dan membangun daerah irigasi baru pada daerah-daerah yang potensial.
“Perhatian dan dukungan dari Pemerintah Pusat untuk mengembangkan potensi Musi Rawas menjadi kawasan sentra poduksi pangan, ini merupakan program prioritas lima tahun kedepan, dan Inshallah selaras dengan Pemerintah Pusat, “Harap Bupati.
(Lhs)