Example 728x250

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Danpuslatpurmar 5 Baluran Hadiri Penanaman Pohon Mangrove

SITUBONDO, MN CAKRAWALA. COM
Dispen Kormar – Komandan Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Puslatpurmar) -5 Baluran Mayor Marinir Widi Permono., S.A.P., M.Tr. Opsla turut menghadiri kegiatan penanaman16.000 pohon mangrove di Wana wisata Pantai Bama Taman Nasional (TN) Baluran Kecamatan Banyuputih Kabupaten Situbondo. Senin (19/6/2023).

Kegiatan ini diselenggarakan dengan penanggung jawab Kepala TN Baluran Dr Johan Setiawan S. Hut M.sc merupakan Program TJSL PT PLN Persero Tahun 2023 yang di hadiri sekitar 150 orang.

Dalam sambutannya, kepala PLN Situbondo mengatakan acara hari ini adalah untuk memperingati hari lingkungan hidup sedunia dunia yang jatuh pada tanggal 5 Juni lalu. Penanaman pohon mangrove merupakan sebagai kepedulian PLN terhadap lingkungan dan untuk penanaman kali ini sudah yang ke berapa kalinya kita laksanakan di TN Baluran. Untuk saat ini yang di tanam sekitar 16 ribu pohon, dan dengan jumlah penanaman sebelumnya sekitar 30 ribu lebih.

Dalam kesempatan yang sama, kepala TN Baluran mengucapkan terimakasih pada seluruh tamu undangan yang hadir dalam penanaman pohon mangrove di TN Baluran.

“Penanaman pohon mangrove di Taman nasional baluran untuk menjaga kelestarian lingkungan dan ekosistem laut”. Ucapnya

Hadir dalam kegiatan Bupati Situbondo di wakili oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kab Situbondo oleh, (Hendrayono SH)., Dandim 0823 Situbondo (Letkol Inf Bayu Anjas Asmoro, S.E)., Komandan Puslatpurmar -5 Baluran, Mayor mar Widi Permono., Kapolsek Banyuputih (Iptu Harnowo)., Kepala Balai TN Baluran, Dr Johan Setiawan S. Hut M.sc., Kepala Resort TN Baluran, Gatot., Staf Kantor Balai., Danramil Banyuputih, Letda Inf Suyitno., Kepala PLN Situbondo, Anang Yahmadi., Masyarakat peduli lingkungan dan Pramuka Saka Wana Bhakti., Komunitas Rabes Baluran.

(Dispen Kormar/aly/Red)