Perkuat Bela Negara dan Kesiapsiagaan Bencana, Dandim 0402/OKI-OI Hadiri Apel Siaga di OKI

Medianasionalcakrawala.com, Ogan Komering Ilir – Komandan Kodim (Dandim) 0402/OKI-OI, Letkol Inf Gunawan Wibisono, S.H., mengikuti kegiatan Upacara Peringatan Hari Bela Negara yang dirangkaikan dengan Apel Siaga Bencana Banjir dan Tanah Longsor, bertempat di Lapangan Pemda Kabupaten Ogan Komering Ilir, Rabu, 17 Desember 2025.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Ogan Komering Ilir, Bapak Muchendi Mahzareki, S.E., M.Si., selaku Inspektur Upacara (Irup), serta diikuti oleh unsur Forkopimda, TNI-Polri, BPBD, instansi terkait, dan peserta upacara lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0402/OKI-OI Letkol Inf Gunawan Wibisono, S.H., menyampaikan bahwa peringatan Hari Bela Negara merupakan momentum penting untuk menumbuhkan semangat cinta tanah air dan kesadaran seluruh elemen bangsa dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Bela negara bukan hanya tugas TNI, tetapi merupakan kewajiban seluruh warga negara. Selain itu, melalui apel siaga bencana ini kita memperkuat kesiapsiagaan dan sinergi lintas sektor dalam menghadapi potensi bencana banjir dan tanah longsor, khususnya di wilayah Kabupaten OKI,” ujar Dandim.

Lebih lanjut, Dandim menegaskan bahwa Kodim 0402/OKI-OI siap mendukung pemerintah daerah dan instansi terkait dalam upaya penanggulangan bencana, baik pada tahap pencegahan, tanggap darurat, maupun pemulihan pascabencana.

Kegiatan upacara dan apel siaga bencana ini berlangsung dengan tertib dan lancar, serta diharapkan mampu meningkatkan kesiapan seluruh unsur terkait dalam menghadapi potensi bencana alam di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir.

Reporter : Eyik