BONDOWOSO,Cakrawala-Warga Desa Gunung Sari, Kecamatan Maesan, Kabupaten Bondowoso kini bisa bernapas lega. Sebanyak 25 titik Penerangan Jalan Umum (PJU) berhasil dipasang mulai dari Dusun Kerajan hingga Dusun Kodedek. Program ini merupakan hasil sinergi antara Babinsa Koramil 0822/07 Maesan, Serka Suparno, dengan Kepala Desa Gunung Sari, Bapak Pur, serta dukungan penuh dari seluruh perangkat desa. Jumat (23/5/2025)
Langkah nyata ini tidak hanya memberikan rasa aman bagi masyarakat, terutama saat malam hari, namun juga menjadi bukti kuat bahwa kehadiran TNI di desa benar-benar dirasakan manfaatnya. “Kami ingin masyarakat merasakan langsung dampak pembangunan. PJU ini bukan hanya soal penerangan, tapi juga soal kenyamanan dan keselamatan,” ujar Serka Suparno, Babinsa yang dikenal dekat dengan masyarakat.
Proses pemasangan dilakukan secara gotong royong dan penuh semangat kebersamaan. Suasana kekeluargaan terlihat kental ketika para warga, perangkat desa, dan Babinsa turun langsung ke lapangan. “Kami sangat berterima kasih atas peran Babinsa yang terus mendorong pembangunan di desa kami. Beliau bukan hanya aparat keamanan, tapi juga penggerak pembangunan,” tutur Kepala Desa Gunung Sari, Bapak Pur.
Program PJU ini juga mendapatkan sambutan positif dari masyarakat. Menurut warga, jalanan yang dulunya gelap kini menjadi lebih terang dan aman. “Sebelumnya kami khawatir pulang malam karena gelap. Sekarang alhamdulillah, sudah terang. Terima kasih Pak Babinsa dan Pak Kades,” kata Ibu Narmi, warga Dusun Kodedek, penuh haru.
Kehadiran Babinsa dalam pembangunan desa terbukti memberikan efek domino positif. Tidak hanya menjaga keamanan wilayah, Babinsa juga menjadi motor penggerak perubahan. Semangat ini sejalan dengan tugas pokok TNI dalam Operasi Militer Selain Perang (OMSP) untuk membantu tugas pemerintahan di daerah. Langkah kecil ini menjadi bukti bahwa desa bisa terang, jika semua elemen bergerak bersama.(red)