Upacara HUT Pramuka, Klinik PMI Kabupaten Jember Terjunkan Tim Medis dan Ambulans

JEMBER,MNCakrawala– Tim kesehatan Klinik PMI Kabupaten Jember kian aktif membantu masyarakat yang membutuhkan. Terbaru, PMI Kabupaten Jember menurunkan Tim Medis Klinik Pratama PMI Kabupaten Jember untuk mendampingi peserta Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka yang digelar di Alun-Alun Jember, Kamis 24 Agustus 2023.

Selama Upacara, tim kesehatan PMI Kabupaten jember melayani peserta Upacara HUT Pramuka yang merasakan tidak enak badan. Bahkan, petugas PMI dengan cekatan membantu peseta upacara yang merasakan tidak enak badan saat berdiri menjadi peserta. “Ada peserta upacara yang pingsan dan langsung kita tangani,” kata dr. Brian, Kepala Klinik PMI kabupaten Jember.

Dia menjelaskan, bahwa hampir setiap ada acara resmi seperti upacara atau apel siaga, PMI Kabupaten Jember bersama Dinas Kesehatan berkolaborasi untuk memberikan pelayanan. “Ini sudah menjadi kegiatan rutin untuk mengawal peserta upacara atau apel siaga jika ada yang merasakan tidak sehat langsung kita tangani,” terangnya.

Tim kesehatan PMI memiliki peran yang penting dalam upacara dan apel siaga yang sering dilaksanakan di Alun-Alun Jember. Tim kesehatan PMI memiliki tugas, pertama pelayanan kesehatan darurat yaitu Tim kesehatan PMI siap memberikan pelayanan medis darurat jika ada peserta upacara yang mengalami cedera atau masalah kesehatan tiba-tiba.

Kedua, penyediaan Peralatan Medis dimana tim kesehatan PMI harus memastikan ketersediaan peralatan medis dasar seperti perban, obat-obatan ringan, dan alat pertolongan pertama di lokasi upacara.

Ketiga, pemeriksaan kesehatan. sebelum upacara dimulai, tim kesehatan PMI dapat melakukan pemeriksaan kesehatan cepat terhadap peserta upacara untuk mengidentifikasi kondisi kesehatan yang memerlukan perhatian. (Agus/Andre)