Bondowoso,MN Cakrawala-Jumat,9 Januari 2025,Awal pendistribusian MBG dapur tapen dibawah naungan yayasan asasul muttaqin dikawal ketat oleh jajaran muspika kecamatan tapen dan tenaga kesehatan dari puskesmas tapen.
SDN 1 Tapen Bondowoso dan TK Pertiwi mendukung penuh adanya program makan bergizi gratis sebagai langkah pemenuhan Gizi murid.
Rakhmad Kurniadi S.Pd selaku KS SDN 1 Tapen dikonfirmasi menyampaikan mendukung penuh program pemerintah Prabowo Subianto dan kabinet merah putih untuk makan bergizi gratis atau MBG,guna meningkatkan gizi murid di sekolah.
Beliau juga menyampaikan pada hari ini saya lihat sajian menu paket MBG dari dapur Asasul Muttaqin yang diterima siswa SDN 1 tapen sebanyak 235 dalam kondisi baik .
Adapun program MBG ini memberikan dampak positif untuk murid,dari pengamatan kami Anak-anak terlihat lebih semangat belajar setelah mendapat makanan bergizi di sekolah,program ini benar-benar membantu,” tambahnya.
Saya ucapkan terimakasih kepada SPPG nurul muttaqin karena pendistribusian hari ini sebanyak 235 jatah paket MBG SDN 1 Tapen semua berjalan lancar,siswa sangat terbantu dengan adanya progam MBG ini,tuturnya.

Disisi lain kepala puskesmas tapen Dr.Putri Endah Wulandari menyampaikan MBG adalah program prioritas pemerintah yang wajib kita dukung sebagai langkah pemenuhan gizi murid,karena dengan asupan gizi yang baik tentunya akan berdampak pada kesehatan perkembangan kecerdasan murid dan saya cek menu hari ini di dapur MBG tapen dalam kondisi baik,tutur bu dokter sambil tersenyum saat dikonfirmasi.
Camat tapen Sidik Waluyo S Sos.M.M mengatakan,menu yang baik dan Pendistribusian yang tepat waktu adalah faktor penting dalam program ini,semoga pelaksanaan MBG di Kecamatan Tapen dapat terus berkelanjutan serta memberikan manfaat nyata bagi dunia pendidikan khususnya di kecamatan tapen kabupaten bondowoso dan diseluruh indonesia pada umumnya.
Serka Lolok Anggota Koramil 0822/11 Tapen selaku babinsa mengatakan bahwasannya program MBG tetap akan kami kawal ketat karena ini merupakan program pemerintah pusat yang wajib kita dukung bersama.
Anggota Polsek Tapen Brika Taufiq menambahkan bahwasannya program MBG wajib kita dukung bersama,saya berharap agar senantiasa pihak dapur tetap menjaga kwalitas serta mutu sajian MBG serta konsisten dalam pendistribusian yang tepat waktu,pungkasnya.

Hasil pantauan media cakrawala dilokasi kegiatan pendistribusian jatah MBG di SDN 1 Tapen 235 dan TK Pertiwi 32 paket, berjalan dengan lancar dan tertib hingga selesai.
Sumber : Liputan
Editor : Imam Imron S.E
Publizher : Redaksi













